3 Kiat Khusus Menumbuhkan Rasa Kepercayaan



Kita pasti sudah tak asing lagi dengan 1 kata yang terdiri dari 11 huruf ini, sebuah kata yang begitu fenomenal dan sangat berbobot. Kenapa saya mengatakan kata ini sebuah kata yang berbobot? Karena satu kata ini memiliki banyak arti, tanpa adanya sebuah kata ini, mungkin kita akan merasa hidup sendirian dan tak punya teman berbagi.
Kasih nama aja kata itu si “Kepercayaan”, sebuah kata yang asalnya dari kata Percaya, di tambah imbuhan ke-an jadilah “Kepercayaan”. Kepercayaan adalah keinginan seseorang untuk bertumpu pada orang lain dimana kita memiliki rasa keyakinan bahwa ia bisa di andalkan dan bisa menjadi sebuah pegangan untuk kita dengan meyakini bahwa ia tidak akan mengkhianati kita. Namun,sungguh begitu tak mudah bagi kita untuk mendapatkan sebuah kepercayaan dari orang lain. Kepercayaan itu mahal, sekali saja kita menodai kepercayaan tersebut,pupuslah harapan kita untuk bisa mengembalikan kepercayaan tersebut. Atau untuk mempercayai seseorang pun tak begitu mudah.

Nah, disini saya akan berbagi pengalaman,gimana sih caranya buat menghidupkan rasa kepercayaan seseorang?

1. Luruskan Niat

Jika kita memiliki niat yang paling sungguh-sungguh, niat yang benar-benar dari dalam lubuk hati yang paling dalam,dan sangat tulus melakukan sesuatu,ikhlas dan tanpa ada maunya yang dalam tanda kutif atau tidak mengharapkan timbal balik. Maka, kepercayaan tersebut akan kita dapat jika point yg pertama ini telah kita lakukan.

2. Fokuskan Pada Tujuan

Jika kita memilki target dalam apapun, dan ingin orang-orang yakin dengan kemampuan kita untuk mencapai target tersebuut, maka bertindaklah,lakukanlah sesuatu yang baik dan bersabar maka dengan melihat usaha kita pun dengan sendirinya mereka akan percaya pada kita.

3. Selalu Terbuka

Point inipun tak kalah pentingnya loh, kita jangan pernah menyembunyikan sesuatu jika kita ingin dipercaya. Karna apa? Ketika kita menyembunyikan sesuatu meskipun itu tidak menyangkut dengan seseorang tersebut, kecurigaan pasti akan terjadi, dan untuk mendapatkan kepercayaan? Akan gagal.

Nah itu mungkin 3 cara jitu untuk menghidupkan sebuah kepercayaan sesuai dengan apa yang pernah saya alami.

Related Posts