Bahaya Cacing Pita (Cestoda) Bagi Manusia



Penularan Penyakit Akibat Cacing

Mungkin sudah banyak masyarakat yang mengenal istilah cacingan. Cacingan merupakan istilah yang dipakai oleh masyarakat untuk memberikan nama penyakit yang diakibatkan oleh infeksi cacing. Dalam dunia kesehatan penyakit yang disebabkan oleh cacing biasa disebut helminthiasis. Penyakit ini umumnya banyak terjadi di kawasan tropis karena cacing membutuhkan cuaca dan lingkungan untuk dapat hidup dan berkembang biak. Penularan penyakit akibat cacing dapat terjadi secara langsung maupun tidak langsung. Penularan secara langsung seperti kebiasaan memakan daging, ikan maupun sayuran mentah atau hanya dimasak sampai setengah matang saja. Bisa saja di dalam daging, ikan maupun sayuran tersebut terdapat cacing pita, sehingga jika tidak dimasak secara benar akan membuat manusia yang memakannya menjadi terinfeksi cacing. Untuk penularan secara tidak langsung adalah melalui perantara nyamuk dan lalat yang dapat menyebarkan telur cacing pita kepada makanan yang dihinggapinya.

Bentuk Tubuh Cacing Pita

Salah satu jenis cacing pita yang banyak menyebabkan infeksi kepada manusia adalah golongan cestoda. Cacing ini ada yang hidup di air dan di tanah. Bentuk cacing ini memang mirip dengan pita sehingga dinamakan cacing pita. Bentuk tubuhnya apabila dilihat di bawah miskrokop mempunyai banyak segmen, segmen-segmen inilah yang menyebabkan bentuk tubuh cacing ini menjadi panjang. Sistem reproduksi cacing ini adalah secara hermafodit. Cacing pita ini juga tidak mempunyai usus, sehingga cacing ini tidak mempunyai saluran cerna dalam tubuhnya. Makanan yang diperoleh cacing dari tubuh inang diserap oleh permukaan sel sel tubuh cacing.

Bahaya Cacing Pita

Banyak sekali bahaya yang dapat ditimbulkan apabila seorang manusia secara tidak sengaja mengkonsumsi daging atau sayuran yang sudah terpapar cacing pita. Misalnya salah satu jenis cacing pita yaitu diphyllobothrium latum yang sering ditemukan menjadi parasit pada hewan carnivora pemakan ikan. Gejala umum yang ditimbulkan jika seseorang terkena parasit cacing pita ini adalah sakit perut, diare dan tubuh terasa lemah. Cacing pita lain yang paling banyak menginfeksi manusia adalah taenia saginata. Cacing ini banyak ditemukan pada sapi. Terlebih jika daging sapi tidak dimasak sampai matang, sehingga dapat dipastikan manusia yang mengkonsumsi daging tersebut juga akan terinfeksi cacing pita ini.

Related Posts

Dia